Berguru ke PPB UIN Walisongo: Pusat Pengembangan Bisnis UIN Sunan Kalijaga Siap Luncurkan Sistem Aplikasi Digital

Meskipun dunia sedang dilanda pandemi dan resesi ekonomi, Pusat Pengembangan Bisnis (PPB) UIN Sunan Kalijaga senantiasa melakukan pengembangan-pengembangan Unit Usaha sebagai bentuk komitmen utk terus bergerak maju dan berinovasi sesuai deganCore ValuesUIN Sunan Kalijaga, dedikatif-inovatif. Untuk tujuan tersebut, Kepala UPT PPB UIN Sunan Kalijaga Hj. Fatma Amilia, S.Ag., M.Si. yang diwakili Sekretaris PPB Izra Berakon, S.E.I.,M.Sc., Koordinator PPBDr. Yayan Suryana, M.Agdan beberapa staf khusus PPB Alex Fahrur Riza, SE., M.Sc.,Kartiansmara Lilih Purnaumbara, M.Sc., dan staf PPB lainnyamelakukanBenchmarkingke Direktorat Pengembangan Bisnis UIN Walisongo Semarang. Rombongan dari PPB UIN Sunan Kalijaga disambut dengan baik di Gedung Rektorat UIN Walisongo, dilanjutkan dengan paparan materi dan diskusi.

Adapun tema yang di bahas pada kunjungan studi banding kali ini adalah "Digital system dan bisnis di era revolusi industri 4.0".PPB UIN Sunan Kalijaga ingin belajar tentang sistem aplikasi digital yang terintegrasi pada unit-unit bisnisnya dan pengelolaan semua unit usaha dengan baik hingga semua unit usaha bisa berkembang bersama-sama.Kunjungan ini juga diharapkan dapat memperkuat silaturahmi, kerja sama, dan sinergi antar lembaga untuk kedepannya.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala PPB UIN WalisongoDrs.Wahab,MM menyampaikan bahwaAplikasi bisnis PPB UIN Walisongo ini dirancang dalam rangka untuk meningnkatkan efisiensi dan mempermudah pelayanan bagi para konsumen yang ingin memakai produk-produk PPB UINWalisongo.Menurutnya, aplikasi ini berfungsi untuk mengurangi interaksi secara langsung antara penyewa dengan petugas. Sesuai dengan kebutuhan di era pandemi ini, aplikasi bisnis diharapkan bisa membantu pergerakan bisnis UIN Walisongo. Dengan fitur unggulan serta produk-produk yang variatif diharapkan bisa menarik minat konsumen.

Kepala PPB, Hj. Fatma Amilia, S.Ag. M.Si. menyampaikan bahwahasilbenchmarkingke UIN Walisongo ini, pihaknya akan melakukan langkah-langkah strategis untukmengadopsi sistem digital dengan melakukan transformasi layanan berbasis aplikasi. Melalui transformasi ini, diharapkan pengelolaan bisnis akan lebih efektif dan efisien. Lebih lanjut proses digitalisasi akan menstimulus kinerja organisasi utk lebih responsif dalam memberikan pelayanan prima kepada konsumen. Setelah digitalisasi dilakukan, maka langkah strategis berikutnya adalah mempersiapkan dokumen kelayakan bisnis untuk sejumlah unit usaha baru yang akan diluncurkan. Tentu saja Kami juga memohon doa restu dan dukungan dari seluruh sivitas akademikaUIN Sunan Kalijaga karena apa yang sedang diperjuangkan semuanya bermuara pada kepentingan bersama untuk UIN Sunan Kalijaga yang lebih makmur dan sejahtera.